Hormati Hak dan Milik Orang Lain

by / Tuesday, 01 February 2022 /
Post Image
Mengapa hal itu penting?

Pertama, memelihara lingkungan yang bersih dan rapi serta menjaga kerukunan dan bertetangga yang baik dalam masyarakat.

TMD mengingatkan untuk tidak meletakkan barang atau apapun di luar properti Anda. Hal ini termasuk menggantung pakaian di depan halaman, di depan jendela, balkon atau di sekitar atap yang dapat dilihat dari depan atau belakang, hal ini juga berlaku jika Anda memiliki lebih dari satu pintu masuk apabila rumah Anda merupakan rumah sudut.

Menggantung cucian sampai kering di halaman depan, selain tidak sedap dipandang dan tidak memberikan kesan atau penampilan yang tepat bagi rumah Anda. Jadi, simpanlah apa yang menjadi milik Anda di dalam properti Anda sendiri, jauh dari pandangan orang lain. Jagalah rumah Anda agar terlihat teratur dan rapi.

Anda mungkin juga pernah melihat banyak barang pribadi milik tetangga yang diletakkan di luar batas area propertinya. Kami menyarankan semua orang untuk tidak menyimpan barang-barang yang sudah rusak. Cobalah mendaur ulang atau berikan barang tersebut kepada mereka yang mungkin membutuhkan.

Beberapa juga menggunakan trotoar untuk pot dan tanaman, serta bahan bangunan selama renovasi. Hubungi kami jika Anda memerlukan bantuan untuk pengangkutan sampah tambahan dan simpanlah hanya yang dapat Anda masukkan ke dalam properti sendiri saat melakukan perbaikan/renovasi rumah.

Peraturan tata tertib hunian menyatakan bahwa selama pekerjaan konstruksi, semua sisa puing harus diangkut sendiri atau oleh kontraktor yang Anda tunjuk untuk dibawa ke luar Lippo Village, dimana semua biaya terkait ditanggung oleh pemilik properti.

Jangan membakar puing apapun. Tindakan ini tidak diperbolehkan dan dapat dikenakan sanksi. Patuhi selalu peraturan yang mengutamakan keselamatan Anda dan tetangga Anda.

Berhati-hatilah dengan milik orang lain. Anda mungkin berpikir untuk menggunakan lahan kosong di dekat atau di samping properti Anda. Ingat, kecuali Anda adalah pemilik kavling tersebut, Anda tidak memiliki hak untuk menggunakannya. Jika Anda mengenal pemiliknya, praktik bertetangga yang baik adalah meminta izin mereka untuk menggunakan lahan tersebut saat Anda melakukan pekerjaan konstruksi. Jangan berasumsi bahwa tetangga Anda akan mengizinkan penggunaan lahan mereka dan mohon untuk dapat dimengerti apabila izin tidak diberikan.

Hubungi Call Center TMD di 021-55 777 557 untuk layanan pembuangan sampah tambahan.

Sampah yang menjadi tanggung jawab warga dan ditempatkan di luar properti milik pribadi atau ditempatkan di tempat umum akan secara otomatis dipindahkan dan dibersihkan oleh TMD dengan biaya yang dibebankan kembali kepada warga atau pemilik sampah. Semua biaya akan terlihat dalam tagihan IPKL.

Langkah-langkah tersebut dapat Anda ambil untuk menjaga Lippo Village tetap bersih, rapi, dan teratur, sehingga menjadikan kawasan kita lebih menyenangkan setiap hari.

Mari kita tetap menjaganya seperti itu!

TOP