Milik Pribadi, Keamanan Anda Penting

by / Sunday, 15 September 2019 /
Post Image Bulan lalu Anda telah menerima pemberitahuan tentang batasan masuknya vendor, supplier, pekerja, dan kontraktor ke area cluster hunian dan mengingatkan semua orang langkah-langkah keamanan yang harus diperhatikan mulai 1 September 2019, yaitu sebagai berikut :

Pedagang Masuk
Pedagang Kaki Lima (PKL) : PKL tidak diijinkan masuk ke area Lippo Village, baik ke dalam cluster maupun jalan utama.
Pengirim Barang : dikarenakan adanya kebutuhan harian seperti air minum mineral dan gas, pengiriman barang dan/ atau orang yang mengirimkan dapat diijinkan masuk ke dalam
cluster hunian dengan meninggalkan KTP dan menunjukkan bukti pemesanan di gerbang masuk. Berdagang keliling tidak diperbolehkan.
Penyedia Jasa (AC/ teknisi
internet, tukang kebun dan supplier lain) yang dipekerjakan oleh penghuni untuk melakukan pemeliharaan dan perbaikan rumah atau berkebun, akan diminta untuk melapor dengan identifikasi dan melalui pemeriksaan keamanan di gerbang sebelum mereka dapat masuk ke cluster.

Distribusi selebaran dan/ atau materi promosi dalam area cluster harus dikoordinasikan dan mendapat persetujuan sebelumnya dari TMD. Vendor/ institusi tidak diperbolehkan memasuki area cluster untuk mendistribusikan materi/ produk promosi.

Proyek khusus, pekerjaan darurat dan program kerja TMD.  Untuk pekerjaan pemeliharaan yang dilakukan di area Anda sebagai bagian dari program pekerjaan umum atau dalam keadaan darurat, TMD akan mengirimkan pemberitahuan kepada Anda sebelum memulai pekerjaan dan berusaha sebaik mungkin menyelesaikannya sesuai jadwal, untuk meminimalkan segala ketidaknyamanan yang mungkin ditimbulkan.

Jangan lupa untuk mendaftarkan alamat email dan nomer Whats App Anda yang valid ke TMD. Informasi yang diberikan akan kami jaga kerahasiaannya. Mohon dapat menginformasikan juga kepada keluarga dan staf rumah tangga Anda, termasuk kontraktor atau vendor yang mungkin Anda minta untuk melakukan pekerjaan sementara dan pastikanmereka mematuhi peraturan yang berlaku.

Terima kasih atas kerjasama dan dukungan Anda.

TOP